Blog Ini Disponsori Oleh:

Selasa, 24 Juni 2008

Bila Sakit Gigi Menyerang

Gigi merupakan bagian tubuh yang sederhana. Namun bila sakit gigi menyerang, sakitnya akan sulit Anda abaikan. Terkadang akan sangat mengganggu konsentrasi dan terutama nafsu makan Anda.

Sakit gigi juga menyerang di waktu yang tak diharapkan. Bila terjadi di siang hari dan masih ada dokter yang dapat Anda datangi, masalahnya tidak akan berlarut-larut, karena Anda dapat segera mengunjungi dokter untuk menyembuhkannya.

Namun bila rasa sakit menyerang di malam hari, ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan. Paling tidak, menguranginya hingga Anda dapat mengunjungi dokter Anda esok harinya.
- Bilas mulut Anda dengan air hangat.
- Minumlah obat penghilang rasa sakit seadanya.
- Kompres pipi yang dekat dengan gigi Anda dengan sesuatu yang dingin.
- Lakukan floss di sekitar area yang sakit, siapa tahu ada makanan terselip yang menyebabkan rasa sakit tersebut.

Walaupun sakit gigi ini kadang tak berlangsung lama, tetap kunjungilah dokter gigi Anda untuk berkonsultasi segera setelah memungkinkan.


Sumber: detikhealth.com

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...